Tinjau Pelabuhan Merak Presiden Pastikan Kesiapan Arus Mudik 2023
Jst-News.com, Cilegon – Presiden Joko Widodo meninjau langsung Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Provinsi Banten pada Selasa, 11 April 2023. Presiden Jokowi ingin memastikan bahwa kesiapan dan desain besar perencanaan arus mudik pada tahun ini dapat berjalan dengan baik. “Jadi mengacu kepada masalah yang terjadi pada arus mudik pada tahun yang lalu, utamanya di jalan tol dan juga di Pelabuhan Merak, saya hadir di sini untuk memastikan bahwa persiapan-persiapan, desain perencanaan itu betul-betul sudah pada posisi yang siap,” ujar Presiden dalam keterangannya selepas peninjauan. Lebih lanjut, Presiden meminta seluruh jajarannya untuk menghitung secara detail perencanaan arus mudik tahun ini yang diperkirakan…
Menhub Tinjau Pelabuhan Merak dan Ciwandan Pastikan Kedua Pelabuhan Siap Hadapi Arus Mudik dan Balik
Jst-News.com, Banten – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, dan Pj Gubernur Banten Al Muktabar, meninjau Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ciwandan, Banten. Selasa (11/04/2023). Tinjauan dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan kedua pelabuhan menghadapi lonjakan pemudik yang akan menyeberang ke pulau Sumatera dan sebaliknya pada Angkutan Lebaran 2023. Menko PMK Muhadjir Effendy menyampaikan adanya perubahan jumlah pemudik yang diperkirakan tahun ini ada 123 juta, tentu saja ada pengaruh terhadap kenaikan yang akan menyeberang. “Karena itu ada beberapa keputusan yang kita…
Presiden Cek Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Kelapa
Jst-News.com, Cilegon – Presiden Joko Widodo mengunjungi Pasar Kelapa, Kota Cilegon, dalam kunjungan kerjanya ke Provinsi Banten, pada Selasa, 11 April 2023. Kedatangan Kepala Negara ke Pasar Kelapa untuk mengecek harga-harga kebutuhan pokok sekaligus menyerahkan sejumlah bantuan sosial bagi para pedagang di pasar tersebut. Menurut Presiden, harga sejumlah kebutuhan pokok di Pasar Kelapa cukup tinggi jika dibandingkan dengan harga di sejumlah pasar di daerah lain. Presiden menyebut perbedaan harga tersebut disebabkan oleh proses pendistribusian barang yang masih belum berjalan dengan baik. “Untuk bawang merah yang kemarin di Boyolali 26 ribu, disini 35 (ribu). Kemudian bawang putih juga 40 ribu. Jadi…
7 Lembaga dan Komunitas Menyelenggarakan Dauroh Quran Pemuda Banten
Jst-News.com, Banten – Tujuh (7) Lembaga dan Komunitas di Provinsi Banten, mengadakan Dauroh Qur’an untuk Generasi Muda Banten. Selasa (11/04/2023). Pertemuan pemuda Banten yang terafiliasi dalam tujuh (7) lembaga dan komunitas pemuda di Banten bersinergi dalam mencetak generasi Qur’ani dengan menggelar Dauroh Qur’an Ramadhan selama tiga hari di BPSDMD (Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah) Provinsi Banten, Pandeglang, Banten. Kegiatan tujuh (7) lembaga dan komunitas yang terdiri dari KAMMI (Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia), ODOJ (One Day One Juz), Rumah Prestasi, YQM (Youth Qur’anic Madani), LTQ Utrujah Banten, Ideal Ummah, YISC (Youth Islamic Study Club) Kragilan, secara kompak menyatukan visi…
Soal Brigjen Endar Kapolri Tegaskan Komitmen Perkuat Pemberantasan Korupsi
Jst-News.com, Banten – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan terus berkomitmen untuk memperkuat pemberantasan praktik korupsi di Indonesia. Hal itu ditegaskan Kapolri terkait dengan menanggapi isu pencopotan Brigjen Endar Priantoro sebagai Direktur Penyelidikan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Tentunya, Polri sampai sekarang masih berkomitmen terus mendorong penguatan terhadap KPK, khususnya dalam tugas pemberantasan korupsi,” kata Sigit kepada wartawan di Tangerang, Banten, Rabu, 5 April 2023. Lebih dalam, Sigit memastikan, Polri menghormati dan taat azas terhadap seluruh aturan yang berlaku terkait personel-personel Kepolisian yang melakukan penugasan di luar struktur kementerian dan lembaga termasuk KPK. Terkait Brigjen Endar, Sigit mengungkapkan, sebelum penugasan…