Lulus & Tidak Lulus; Dalam Administrasi Ujian CPNS 2024
JST-NEWS.COM – JAKARTA (dan sekitarnya) Bagi para peserta seleksi CPNS 2024, mengetahui tanda lolos atau tidaknya dalam seleksi administrasi adalah hal penting untuk melangkah ke tahap berikutnya.
Seperti yang diketahui, pendaftaran CPNS 2024 akan ditutup pada Selasa (11/9/2024) mendatang pukul 02.59 WIB.
Sementara itu, pengumuman seleksi administrasi CPNS 2024 diumumkan dari tanggal 14-19 September 2024.
Untuk memastikan hasil seleksi administrasi, pelamar bisa mengeceknya melalui laman resmi SSCASN. Bagi yang tidak lolos, ada peluang mengajukan sanggahan pada 20-22 September 2024.
Adapun beberapa penyebab utama tidak lolos seleksi administrasi CPNS 2024 antara lain mengabaikan petunjuk pendaftaran, kesalahan dalam melampirkan dokumen, hingga penggunaan e-Meterai yang tidak resmi.
Berikut selengkapnya penjelasan mengenai tanda lolos dan tidak lolos seleksi administrasi CPNS 2024:
Tanda Lolos Seleksi Administrasi CPNS 2024
Mengutip dari Buku Petunjuk Pendaftaran Calon ASN 2024, ada tanda khusus bagi pelamar yang lolos seleksi administrasi CPNS 2024.
Di halaman Resume Pendaftaran pelamar yang lolos seleksi administrasi CPNS 2024, akan tampil pemberitahuan:
“Selamat! Anda lulus tahap administrasi berkas.”
Selain itu, muncul Tombol Cetak Kartu Pendaftaran CASN di halaman Resume Pendaftaran, dengan keterangan:
“Saat ini pencetakan Kartu Peserta Ujian CASN Anda belum dapat dilakukan. Harap login kembali saat masa sanggah dan verifikasi sanggah berakhir untuk mencetak Kartu Peserta Ujian CASN 2024”
Tanda Tidak Lolos Seleksi Administrasi CPNS 2024
Sementara bagi pelamar CPNS 2024 yang dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi 2024, akan ditandai dengan keterangan:
“Mohon Maaf. Anda tidak lulus tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar.”
Pemberitahuan ketidaklulusan itu juga disertai dengan penyebab pelamar berstatus tidak memenuhi syarat (TMS).
Peserta yang tidak lolos seleksi administrasi CPNS 2024, dapat mengajukan sanggahan pada 20-22 September 2024.
Sanggahan dilakukan untuk menyanggah hasil verifikasi instansi yang salah, bukan dari kesalahan yang dilakukan pelamar.
Misal telah melampirkan KTP yang sesuai dengan persyaratan, tapi instansi menyatakan KTP tersebut tidak sesuai.
Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024
* Akses situs SSCASN atau https://sscasn.bkn.go.id/
* Klik menu “Masuk” atau “Login” di sudut kanan atas pada kolom.
* Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password yang telah dibuat di kolom “Login”
* Masukkan kode CAPTCHA yang muncul
Klik “Masuk”
* Pilih menu “Resume Pendaftaran”
* Gulir ke bawah untuk melihat hasil seleksi administrasi CPNS 2024.
Demikian berita mendidik citra bangsa dan negara di-Indonesia ini, kami informasi kan untuk keakuratan, dalam meraih peserta yang identik nya untuk validasi sistem berdasarkan ketentuan masing-masing, terima kasih.
Red©2024/9/11/asn.pns.pppk@info/JST-NEWS/Jakarta